MASYARAKAT TANGGAP BAHAYA KEBAKARAN

PASEKAN – Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran bekerjasama dengan Pemerintah Desa Totoran dalam hal pencegahan kebakaran.

Sabtu Pagi, 12 Juni 2021 Tim Damkar Kabupaten Indramayu melaksanakan simulasi pemadaman api jika terjadi kebakaran, giat simulasi ini juga dihadiri Camat Pasekan Bapak A. Syafruddin As. MM. dan Pj. Kuwu Desa Totoran Ibu Novi Kusyanti, S.IP.

Dalam hal ini, Camat Pasekan beserta Pj. Kuwu Desa Totoran berharap kepada Warga Kecamatan Pasekan khusus Desa Totoran bisa paham dan waspada terhadap kebakaran itu sendiri.

Bapak Acep Rudi Staff dari Damkar mensimulasikan pemadaman api kepada Masyarakat. Dengan begitu, diharapkan masyarakat akan bisa menangani sejak dini apa saja indikator-indikator penyebab terjadinya kebakaran sehingga bisa diminimalisir.

TERBARU

Penerimaan PPPK Di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Indramayu Tahun Anggaran 2023
Lomba Logo Hari Jadi ke-496 Kabupaten Indramayu Tahun 2023
Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah Kabupaten Indramayu Tahun 2023
WhatsApp Image 2022-09-29 at 08.57
KIRAB PUSAKA RADEN ARYA WIRALODRA
WhatsApp Image 2022-03-10 at 07.59
Awass!! Penipuan Mengatasnamakan Diskominfo.
Scroll to Top